Bupati Mathius berharap masyarakat biasakan bekerja dulu baru bicara

Bupati Jayapura saat berjabat tangan dengan anggota DPR setelah penutupan sidang beberapa waktu lalu - Dok Jubi.
Sentani,  -  Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, menilai kebiasaan masyarakat yang selalu berharap bantuan dari pihak lain harus diubah.

Menurut bupati, yang paling penting ialah bekerja dulu kemudian bicara. "Seperti moto sekolah adat di Kampung Hobong, yaitu bekerja dulu baru bicara. Apa yang mau kita sampaikan tanpa kita awali dengan usaha, tentu sulit untuk mendapat perhatian dari pihak mana pun," katanya, Kamis ( 21/12/2017), di Sentani.

Terlebih, kata bupati, masyarakat Papua yang terdiri dari masyarakat adat bukan tipe orang yang menunggu untuk dikasihani. "Tetapi masyarakat adat sudah paham apa yang harus dikerjakan, berdasarkan norma dan juga aturan yang ditetapkan."

Sementara itu Wakil Ketua II DPR Kabupaten Jayapura, Korneles Yanuaring, mengaku sepakat dengan apa yang disampaikan bupati.
"Memulai segala sesuatu harus dari diri kita sendiri, dengan kemampuan dan kekuatan kita. Harus dibuktikan dulu, ketika sudah tidak mampu baru kita bisa mencari bantuan orang lain," katanya. (*)



dimabil dari www.tabloidjubi.com

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar: